Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2023

Tsalatsatul Ushul: Bagaimana Kiat Bersabar?*

 * *Ustadz Muhammad Abduh Tuasikal, MSc* https://t.me/rumaysho https://rumaysho.com/ Sabar itu berarti menahan diri pada sesuatu dari sesuatu. Sedangkan sabar itu ada tiga macam: 1. Sabar dalam ketaatan kepada Allah sampai dilaksanakan. 2. Sabar dari maksiat sampai dijauhi. 3. Sabar dalam menghadapi takdir Allah yang terasa sakit.   *Sabar dalam Ketaatan*   Sabar dalam ketaatan kepada Allah yaitu seseorang bersabar dalam melakukan ketaatan kepada Allah. Dan perlu diketahui bahwa ketaatan itu adalah berat dan menyulitkan bagi jiwa seseorang. Terkadang pula melakukan ketaatan itu berat bagi badan, merasa malas dan lelah (capek). Allah Ta’ala berfirman, يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اصْبِرُوا وَصَابِرُوا وَرَابِطُوا وَاتَّقُوا اللَّهَ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ “Hai orang-orang yang beriman, bersabarlah kamu dan kuatkanlah kesabaranmu dan tetaplah bersiap siaga (di perbatasan negerimu) dan bertakwalah kepada Allah, supaya kamu beruntung.” (QS. Ali Imran: 200) Dalam ayat ini diperintahkan ke